Posted by : Unknown Kamis, 10 Oktober 2013

BANDA ACEH - Menjelang Hari Raya Idul Adha, permintaan akan hewan kurban juga mulai meningkat. Namun seiring dengan peningkatan tersebut, harga hewan kurban juga ikut-ikutan mengalami kenaikan.
Informasi yang diperoleh Serambi, Rabu (9/10), harga sapi untuk kurban di kawasan Banda Aceh dan Aceh Besar naik mulai dari Rp 1 juta sampai dengan Rp 1,5 juta per ekor. Sedangkan untuk kambing naik mulai dari Rp 300.000 sampai dengan Rp 500.000 seekor.
“Kalau untuk kurban, harga sapi kami jual lebih tinggi dari hari-hari biasa. Jika di hari biasa kita jual seharga Rp 10 juta per ekor, saat ini kita jual Rp 11,5 juta, bahkan lebih,” kata seorang agen hewan kurban, Wan, yang ditemui di Pasar Hewan Gampong Cot Iri, Kecamatan Barona Jaya, Aceh Besar.
Harga sapi tersebut diyakini akan terus bergerak naik seiring dengan semakin dekatnya Hari Raya Idul Adha. “Kalau bukan pada lebaran haji, kami sebagai peternak sapi sangat jarang mendapatkan keuntungan lebih. Lagipun, kalau untuk kurban, warga pasti maunya hewan yang bagus dan sehat, jadi kami pun menjualnya dengan harga segitu, karena hewan yang kami persiapkan juga memenuhi syarat sebagai hewan kurban,” ujarnya.
Harga kambing untuk kurban juga mengalami kenaikan. Harga seekor kambing naik mulai dari Rp 300.000 sampai dengan Rp 500.000. Kebanyakan warga memilih kambing kurban yang harganya berada di kisaran Rp 2,5 juta per ekor.
Informasi yang sama juga disampaikan agen lainnya, Muhammad Yusuf. Karena itu ia menyarankan warga sebaiknya melakukan pembelian hewan kurban sejak jauh-jauh hari.
“Tiga hari ini sudah mendapatkan pesanan sembilan ekor sapi. Kebanyakan dibeli orang kantoran yang ingin menyembelih kurban secara bersama-sama di kantornya,” ujar Yusuf.
Menurut dia, untuk kurban, warga lebih banyak memilih sapi ketimbang kambing, sebab satu ekor sapi bisa berkurban untuk tujuh orang. Berbeda dengan kambing yang hanya untuk satu orang saja. “Kalau mau berhemat, apabila rata-rata setiap keluarga punya tujuh anggota keluarga, maka lebih baik memilih sapi dari pada kambing,” ucapnya. [serambinews]

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments